Pada hari Senin 6 Desember 2021 bertempat di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Kapuas Hulu berlangsung Penandatanganan Dokumen Kurikulum Muatan Lokal Lingkungan Hidup Berbasis Kearifan Lokal Untuk Sekolah Dasar antara Kepala Dinas Pendidikan Dan kebudayaan kabupaten Kapuas Hulu, Kepala Bidang Pendidikan Dasardan Tim dari World Wide Fund for Nature (WWF ).

Dalam laporannya Kabid Pendidikan Dasar menjelaskan bahwa kegiatan penandatangan dokumen tersebut merupakan wujud dari komitmen antara pemerintah dan WWF mengenai kurikulum yang berbasis Kearifan lokal, memang dalam implementasi mulok tersebut masih terdapat beberapa sekolah yang belum melaksanakan dan semoga dalam waktu dekat dapat dilaksanakan dengan baik.

Kadis Dikbud KH Petrus Kusnadi ,S.Sos, M. Si dalam arahannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim WWF yang telah menjadi pendukung utama dan juga kepada Tim pengembang Kurikulum Muatan lokal yang berkerja keras sehingga dokumen tersebut dapat terwujud. “Selanjutnya Dokumen ini menjadi tanggung jawab bersama terutama dalam implementasi di Satuan Pendidikan”.

Kadis juga menyampaikan kepada para perwakilan sekolah, bahwa untuk mendukung program pemerintah dalam penanganan Covid -19 dalam waktu dekat akan disampaikan edaran terkait perubahan dalam Kalender pendidikan mengenai jadwal penerimaan laporan nilai Semester siswa.

Dalam sambutannya Hermas Rintik Maring mewakili WWF bersyukur bahwa WWF dapat turut terlibat berkontribusi pada dunia pendidikan khususnya dalam Kurikulum Muatan lokal pendidikan Lingkungan hidup berbasis kearifan lokal, dengan harapan dokumen tersebut dapat bermanfaat bagi siswa. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kabid, Kasi dan Kasubbag dilingkungan Dinas pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Kapuas Hulu, dan beberapa guru perwakilan Sekolah Dasar, kegiatan diakhiri dengan penandatangan dokumen dan pembacaan Surat Keputusan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan No.46 Tahun 2021 tentang Pembentukan Tim Pengembang Kurikulum Muatan Lokal pendidikan Lingkungan Hidup berbasis kearifan lokal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *